Month: May 2020

Daftar Kiper Termahal Sepanjang Sejarah Sepak Bola

Daftar Kiper Termahal Sepanjang Sejarah Sepak Bola – Bursa transfer menjadi kesempatan sebuah klub mendatangkan pemain anyar. Tak jarang klub-klub itu siap menggelontorkan dana besar untuk merekrut pemain-pemain bintang, termasuk di posisi kiper.

Sama seperti pemain di posisi lain, harga kiper juga mengalami lonjakan nilai jual yang terbilang fantastis. Biasanya, sebuah klub baru bersedia mengeluarkan banyak uang untuk memboyong pemain yang berposisi penyerang, bukan kiper.

Namun, tren itu mulai berubah. Klub tak segan merogoh kocek dalam-dalam agar bisa berhasil mengamankan jasa penjaga gawang incaran. bet88

Hal itu dilandasi pemahaman bahwa kiper juga punya peran penting bagi klub-klub meraih kesuksesan. Setiap klub membutuhkan kiper terbaik di barisan pertahanan mereka. www.mustangcontracting.com

Seperti yang dilakukan Chelsea saat mendatangkan Kepa Arrizabalaga dari Athletic Bilbao pada musim panas 2018.

Kala itu, the blues menebus Kepa dengan harga 80 juta euro (Rp1,2 triliun). Transfer tersebut menjadikan Kepa sebagai kiper termahal di dunia.

Faktanya, tidak sedikit seorang kiper harus ditebus dengan dana yang besar. Lantas siapa saja kiper yang pernah dibeli dengan harga mahal?

Berikutdi sajikan 10 kiper yang memiliki harga termahal dalam sejarah sepak bola dunia.

10. Bernd Leno – 25 juta euro

Daftar Kiper Termahal Sepanjang Sejarah Sepak Bola

Leno adalah rekrutan kedua manajer baru Arsenal, Unai Emery. Sebelumnya, Meriam London mendapatkan Stephan Lichtsteiner dari Juventus secara gratis.

Media-media Eropa menyebut bahwa transfer Leno ini bernilai 25 juta euro atau setara Rp 400 miliar. Harga itu membuat kiper 26 tahun tersebut menjadi kiper termahal keenam.

Mantan kiper Bayern Leverkusen ini menjadi satu di antara rekrutan pertama di era pasca Arsene Wenger pada 2018. Hanya dalam enam pertandingan, dia menggeser Petr Cech di bawah mistar gawang the Gunners.

Sejak itu Leno menjadi kiper nomor satu Arsenal. memcatatkan 17 clean sheets dalam 66 pertandingan di semua ajang.

9. Francesco Toldo – 26,5 juta euro

Francesco Toldo menikmati karier pro yang luar biasa selama 20 tahun di sepak bola. Setelah terbilang gagal di AC Milan, ia hijrah ke Fiorentina dan di sana dia membuktikan dirinya sebagai penjaga gawang terbaik.

Hal itu jadi alasan Inter Milan berani mengontraknya dengan harga 26,5 juta euro pada 2001.

Dana sebesar itu sebanding dengan kualitas Toldo. Dia mencatatkan 95 clean sheets dalam 233 penampilan dan memenangi 12 trofi, termasuk treble pada musim 2009-2010.

8. Jordan Pickford – 28,5 juta euro

Daftar Kiper Termahal Sepanjang Sejarah Sepak Bola

Harapan tinggi dibebankan di pundak Pickford sejak gabung Sunderland. Setelah beberapa kali dipinjamkan, ia membuktikan kualitasnya sebagai penjaga gawang terbaik pada 2016-2017.

Sunderland boleh saja terdegradasi, namun itu tak mengurungkan niat Everton untuk mendatangkan Pickford dengan harga 28,5 juta euro pada 2017. Sejak itu, Pickford mencatatkan lebih dari 100 penampilan buat the Toffees.

Pickford bahkan berhasil menjadi kiper nomor satu di Timnas Inggri

7. Manuel Neuer – 30 juta euro

Manuel Neuer bisa jadi kiper terhebat dalam satu dekade terakhir ini.

Neuer muncul di Schalke, mengesankan publik dan kalangan pengamat dengan kemampuan bolanya.

Sejak itu, dia tampil lebih mengesankan lagi saat bersama Bayern Munchen dalam sembilan tahun terakhir, membantu Die Roten memenangkan 18 trofi.

Pada 2014, Neuer berada di urutan ketiga dalam Ballon d’Or 2014 du belakang Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

6. Jasper Cillessen & Neto – 35 juta euro

Kesepakatan besar pada musim panas lalu antara Barcelona dengan Valencia, masuk daftar di urutan keenam.

Jenuh dengan ketidakpastian terkait kesempatan bermain, Cillessen memilih pindah ke Valencia, bertukar tempat dengan Neto. Kendati, cedera pinggil dan betis telah membatasi kesempatan bermainnya akhir-akhir ini.

Neto, di sisi lain, telah menjalani karier apik di Mestalla da siap menjadi penjaga gawang nomor Barcelona melapisi Marc-Andre Ter Stegen. Musim ini, Neto sudah mencatatkan empat penampilan bersama El Barca.

5. Thibaut Courtois – 35 juta euro

Courtois mendapatkan keinginannya kembali ke Spanyol dengan gabung Real Madrid pada 2018 dari Chelsea dalam kesepakatan senilai 35 juta euro.

Terlepas masa lalunya dengan Atletico Madrid, kiper asal Belgia ini mampu menjadi nomor satu satu di bawah mistar gawang Los Blancos menyusul kepergiian Keylor Navas ke PSG pada musim panas tahun lalu.

4. Ederson – 40 juta euro

Manchester City mendatangkan Ederson dari Benfica pada 2017 dengan nilai 40 juta euro. Dia mencatatkan 62 clean sheets dalam 131 penampilan, membantu the Citizen meraih back-to-back gelar Premier League dan treble domestik pada musim lalu.

Kiper asal Brasil ini memiliki refleks yang luar biasa dan kemampuan menembak. Dia juga terkenal dengan keahlian memainkan bola di kakinya.

3. Gianluigi Buffon – 52,88 juta euro

Pemain internasional Italia dengan caps mencapai 176 ini bisa dibilang merupakan kiper terhebat di generasinya, meski untuk itu Buffon harus bersaing dengan beberapa penjaga gawang lainnya, seperti Iker Casillas dan Petr Cech.

Buffon mulai terkenal sejak membela Parma, namun puncak kariernya terjadi saat memperkuat Juventus. Buffon pemain loyal. Dia ikut turun saat Nyonya Tua dilanda aib calciopoli dan dihukum bermain di Serie B pada 2006.

Bahkan, keberhasilan di Ligue 1 bersama PSG, tak mampu menjauhkan Buffon dari Juventus. Hanya satu musim, Buffon kembali ke Turin dan saat ini sedang berjuang meraih gelar Serie A ke-10.

Legenda hidup Italia ini memegang posisi teratas dalam daftar kiper paling mahal dalam sejarah selama 17 tahun. Ia pindah dari Parma ke Juventus pada Juli 2001 dengan harga 52,88 juta euro.

2. Alisson Becker – 62,5 juta euro (+ 10 juta euro)

Liverpool mendatangkan Allison Becker yang berharga 72,5 juta euro pada Juli 2018 dari AS Roma. Kiper asal Brasil ini menggeser Loris Karius, yang penampilannya mulai mengecewakan.

Di musim debutnya di Premier League, Alisson mengoleksi 21 clean sheet dalam 38 penampilan yang membuatnya diganjar penghargaan GoldenGolve.

Konsistensi permainan Alisson juga berperan penting dalam rekor pertahanan the Reds. Setelah merasakan nikmat gelar Liga Champions, kiper berusia 27 tahun ini mungkin sebentar lagi menikmati manisnya titel Premier League.

1. Kepa Arrizabalaga – 80 juta euro

Hanya butuh dua musim bagi Kepa sebagai kiper nomor satu Athletic Bilbao untuk menjadi penjaga gawang termahal di dunia.

Hingga kini, keputusan Chelsea memboyongnya pada Agustus 2018 dengan harga begitu maha, masih dipertanyakan mengingat kurangnya pengalamannya.

Ketika itu, Kepa baru sekali bermain buat Timnas Spanyol. Dengan kepindahan Thibaut Courtois ke Real Madrid, Chelsea berani mengambil risiko.

The Blues membayar secara penuh klausul pelepasan Kepa mencapai 80 juta paun dan memasangnya sebagai kiper utama.

Sejak itu, kiper berusia 25 tahun ini membukukan 31 clean sheets dalam 87 pertandingan dan memenangi Liga Europa pada musim lalu.

Sekolah Sepak Bola Yang Ada Di Indonesia.

Sekolah Sepak Bola Yang Ada Di Indonesia. – Sepak bola masih menjadi cabang olahraga yang paling digemari di Indonesia. Bukan hanya sebagai hobi, sepak bola juga menjadi karir impian bagi banyak anak-anak. Tidak mengherankan kalau sekolah sepak bola (SSB) banyak tersedia di negeri ini.

Semua SSB ini mendapatkan dukungan dari masyarakat sekitar. Bahkan perusahaan besar seperti Danone memfasilitasi turnamen antar SSB di seluruh Indonesia. Ke depannya bibit pemain terbaik dari SSB inilah yang akan mengisi tim nasional Indonesia di Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI). https://www.mustangcontracting.com/

Kali ini kami akan memberikan referensi SSB di berbagai daerah di Indonesia dengan gratis iuran, hingga dengan iuran per pekan yang mahal. Dari daftar ini, Anda bisa melihat bahwa SSB di luar area Jakarta memang memiliki harga iuran yang lebih murah. slot online

1. SSB Sandeq Polman

Sekolah Sepak Bola Di Indonesia

Iuran: Gratis

Lokasi: Sandeq Polman, Sulawesi Barat

Jika Anda mengikuti ajang Aqua Danone Nation Cup, pastinya tidak asing dengan Sekolah Sepak bola Sandeq Polman.

Tim sepak bola dari SSB Sandeq Polman ini mampu menunjukkan kualitasnya saat ajang nasional ini dengan menjadi wakil dari Sulawesi Barat pada Aqua Danone Nation Cup 2014.  Yang menarik, SSB berprestasi ini tidak memungut biaya dari siswa-siswanya.

Sekolah ini didirikan sejak 2002 atau yang disebut sebagai masa Ahmad Sukri. Pada masa ini pula bintang sepak bola nasional Irsyad Aras memulai masa latihannya. Nantinya, Irsyad Aras ikut memperkuat PSM Makassar selama enam tahun.

Saat ini klub PS Sandeq Polman sebagai masih aktif menciptakan pemain-pemain amatir yang nantinya dapat ditransfer ke klub sepak bola profesional.

2. Real Madrid Social School (RMSS)

Iuran: Gratis

Lokasi: Banjarmasin dan Sidoarjo

Pada dasarnya sekolah sepak bola yang dinaungi Yayasan Real Madrid tidak bertujuan untuk mencari keuntungan atau membentuk pemain sepak bola profesional. Sekolah ini didirikan untuk membantu anak-anak dalam proses penyembuhan trauma akibat bencana.

Oleh karenanya sekolah sepak bola RMSS ini didirikan di kota-kota yang pernah mengalami bencana atau krisis sosial. Diantaranya adalah Aceh yang pernah dilanda tsunami, Yogyakarta yang pernah mengalami gempa bumi, serta Sidoarjo yang mengalami bencana akibat luapan lumpur.

Namun berdasarkan hasil audit yang dilakukan oleh pihak Real Madrid dan auditor independen, empat sekolah di Aceh, Jayapura, dan Yogyakarta harus ditutup. Saat ini, hanya RMSS di Banjarmasin dan Sidoarjo yang masih beroperasi.

Pihak RMSS tidak memungut biaya pada anak-anak binaannya. Namun bagi anak-anak yang berasal dari keluarga mampu, kira-kira 60% dari keseluruhan siswa, membayarkan sumbangan pada sekolah ini. Sedangkan sisanya, yang berasal dari keluarga kurang mampu, bisa menikmati pelatihan sepak bola secara gratis.

3. SSB Bina Putra Denpasar

Sekolah Sepak Bola Di Indonesia

Iuran: Biaya masuk Rp 50.000 sampai Rp 100.000 tambah iuran per sesi

Lokasi: Denpasar, Bali

Walaupun masih terbilang muda, Sekolah Sepak Bola Bina Putra sudah mampu menjadi kebanggaan untuk kota Denpasar. SSB ini berdiri tepatnya pada tanggal 19 Januari 2014.

Dalam jangka tiga tahun, SSB Bina Putra Denpasar sudah berhasil mewakili Provinsi Bali dalam turnamen tingkat nasional untuk pertandingan sepak bola usia anak-anak tahun 2017. Dimana turnamen ini diikuti oleh 12 tim dari SSB di seluruh Indonesia yang sudah memenangkan turnamen tingkat daerah di masing-masing provinsi.

Sebagaimana SSB Bina Putra lainnya yang sudah berdiri terlebih dahulu seperti, SSB Bina Putra Selaawi di Garut misalnya, mereka tidak membebankan biaya yang mahal pada anak didiknya. Kisaran harga untuk pendaftaran Rp 50.000 sampai Rp 100.000, ditambah dengan iuran bulanan.

Dengan harga terjangkau ini, anak-anak di Denpasar bisa meniti impian mereka menjadi pemain bola profesional di SSB ini. Hal ini karena SSB Bina Putra Denpasar aktif berpartisipasi dalam kompetisi antar SSB di Denpasar dan Bali.

4. Akademi Persib

Iuran: Biaya masuk Rp 1.000.000

Iuran bulanan: Rp 500.000

Lokasi: Graha Persib Bandung, Jawa Barat

Di Indonesia, Anda tidak perlu jadi penggila bola untuk mengakui nama Persib di ajang sepak bola nasional. Persatuan Sepak bola Indonesia Bandung atau Persib, merupakan klub bola raksasa di Indonesia yang berlaga di ajang nasional seperti Go-Jek Liga. Untuk menjaga generasi pemain sepak bola di Kota Kembang ini, Persib memiliki akademi untuk melatih anak-anak dan remaja.

Akademi sepak bola ini sendiri berdiri berkat kerjasama pihak Persib dan Inter Milan. Para pelatihnya langsung mendapatkan panduan dari pihak Inter Milan. Dimana para calon pelatih Akademi Persib harus lulus kualifikasi dan mendapat pembekalan dari pelatih Inter Milan terlebih dahulu sebelum mengajar anak didiknya.

Memang diakui biaya pendaftaran dan pelatihan di Akademi persib tidaklah murah. Biaya pendaftarannya adalah Rp 1 juta, kemudian iuran bulanannya adalah Rp 500.000.

Namun demikian dengan kualitas pelatih dan fasilitas latihan yang tersedia, harga ini memang sepadan. Apalagi pihak Persib juga akan merekrut pemain- pemain berpotensi dari akademi ini untuk berlaga dalam klubnya.

Jadi bagi para orang tua denga anak berusia 10 sampai 16 tahun yang ingin meniti karir menjadi pemain sepak bola profesional, Akademi Persib merupakan wadah yang tepat.

5. SSB Liverpool Soccer Academy

Biaya masuk : Rp 1. 750.000

Iuran:  Satu kali pertemuan seminggu Rp 750.000 per bulan

             Dua kali pertemuan seminggu Rp 1.200.000 per bulan

             Tiga kali pertemuan seminggu Rp 1.600.000 per bulan

Lokasi: Wisma Metropolitan I, 15th floor, Jl. Jendral Sudirman, Kav. 29-31, Jakarta 12920     

Selain Inter Milan, klub besar asal Inggris seperti Liverpool juga tidak ingin kehilangan potensi pemain sepak bola muda di Indonesia.

Klub ini melebarkan sayapnya dengan mendirikan sekolah sepak bola di Jakarta. Dengan fasilitas lengkap dan pelatih yang bersertifikasi, tidak mengherankan jika biaya pelatihan di SSB ini tergolong mahal.

Biaya pendaftaran SSB Liverpool adalah Rp 1,75 juta. Sedangkan untuk iuran bulanannya tergantung dari jumlah pertemuan yang diinginkan. Untuk jumlah pertemuan seminggu sekali, biayanya adalah Rp 750.000 per bulan. Pertemuan dua kali seminggu biayanya adalah Rp 1,2 juta per bulan, dan tiga kali pertemuan seminggu biayanya adalah Rp 1,6 juta per bulan. Durasi latihan untuk setiap pertemuannya adalah 2 jam.

6. SSB Chelsea Soccer School indonesia

Biaya masuk : Rp 1.200.000

Iuran : Rp 880.000 per sesi

Lokasi: Jl.Pantai Indah Barat, Komp. Toho-PIK Blok F no.29, Kamal Muara Jakarta Utara 14470

Sekolah Sepak Bola (SSB) Chelsea FC Indonesia didirikan di Jakarta Utara untuk memfasilitasi anak-anak yang ingin memulai pelatihan sebagai pemain sepak bola profesional.

SSB ini mampu menyediakan fasilitas latihan yang nyaman seperti lapangan latihan yang luas dan pelatih profesional dengan sertifikasi langsung dari FC Chelsea. Jumlah pelatih yang memadai juga memungkinkan sekolah ini untuk menampung banyak anak didik.

Biaya untuk bisa berlatih di sini dipatok per sesi latihan yaitu 1,5 jam. Jadi jika Anda berminat memasukkan anak-anak Anda ke SSB ini, harus menyiapkan uang pendaftaran sebesar Rp 1,2 juta dan biaya per sesi sebesar Rp 880.000.

7. SSB Arsenal Soccer School indonesia

Biaya masuk : Rp 1.750.000

Iuran:  Rp 2.500.000 sampai Rp 3.500.000 per delapan sesi

Lokasi: Jl Letjen TB Simatupang Kav 22-26 Talavera Office Park 28th Fl, Cilandak Barat

Tidak kalah bergengsinya dari SSB yang dinaungi klub Eropa lainnya, Arsenal juga mendirikan sekolah sepak bola yang beralamat di Ciputat dan Pancoran Jakarta. SSB ini berdiri sejak tahun 2007 dan berhasil memiliki ratusan siswa.

Mengingat niat dari SSB ini untuk memupuk bakat anak muda di dunia sepak bola, SSB Arsenal menerima siswa dengan rentan usia 6 tahun sampai 16 tahun. Fasilitas latihan yang memadai, sekolah ini mampu mewadahi 250 siswa. Selain fasilitas yang lengkap, SSB ini menyamakan kurikulum yang digunakannya dengan kurikulum di akademi sepak bola Arsenal di Inggris.

Bicara tentang uang pendaftarannya, tentu saja tidak murah untuk bisa berlatih di sini. Biaya pendaftarannya adalah Rp 1,75 juta. Sedangkan biaya pelatihannya mulai dari Rp 2,5 juta hingga Rp 3,5 juta per delapan sesi. Kemudian durasi per sesinya adalah 2 jam.

Dari pilihan SSB di atas mana yang menurut Anda paling menarik dan menjanjikan untuk karir sepak bola anak-anak Anda?

Walaupun merupakan karir yang menjanjikan di Indonesia, untuk menjadi pemain sepak bola profesional tidaklah cukup berbekal sertifikat dari SSB bergengsi. Latihan yang keras dan keaktifan dalam pertandingan menjadi poin penting untuk bisa dilirik klub sepak bola nasional.

Back to top